Seminar Kesehatan Nasional Public Health Festival 2023
- ajisudjay
- 2023-11-30
- Kegiatan
- semnas
Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Mulawarman (UNMUL) menggelar agenda Seminar Kesehatan Nasional yang merupakan kegiatan Grand Opening Public Health Festival tahun 2023 dengan mengangkat tema Skrining Anemia Yang Baik Untuk Remaja di Era Society 5.0.
Topik yang diangkat dalam seminar kesehatan ini adalah Skrining Anemia Yang Baik Untuk Remaja Gen Z. Yang dilaksanakan secara hybrid, acara ini diikuti peserta dengan jumlah 120 peserta online dan 90 peserta offline, serta 6 tim perwakilan sekolah dari Samarinda.
Seminar Kesehatan Nasional ini, merupakan sarana berbagi ilmu dan bertukar pikiran untuk mengungkapkan dunia kesehatan yang merupakan sarana bagi para peserta untuk lebih peduli dan tanggap terhadap kesehatan.
Jiwa peduli kesehatan yang akan tertanam dalam diri yang bertujuan untuk memotivasi peserta agar dapat menjadi agen perubahan kesehatan Indonesia.
Dalam laporan Maghfir Izzani Muhammad selaku ketua panitia Public Health Festival 2023, menyampaikan bahwa agenda ini dilaksanakan secara antusias karena tidak hanya diikuti mahasiswa FKM UNMUL tetapi terdapat beberapa Siswa/i SMA se-Samarinda, dan juga terbuka untuk umum se-Indonesia dan juga selain mendapatkan ilmu yang bermanfaat, peserta juga mendapatkan sertifikat ber SKP IAKMI.
Tema dalam Seminar Kesehatan Nasional diangkat berdasarkan isu terkini terkait permasalahan anemia remaja khususnya di Indonesia yang cukup memprihatinkan. Maka dari itu setelah pelaksanaan agenda ini, materi yang disampaikan dapat dijadikan acuan peserta seminar untuk membantu dalam mendeteksi dan mengelola kondisi anemia sejak dini, serta memberikan intervensi yang perlu diperlukan untuk memastikan remaja dapat menjalani gaya hidup yang sehat dan aktif.
Selain itu hal yang dapat dicapai dari agenda ini adalah seluruh peserta memahami kaitan anemia dan daerah hutan tropis dan juga memahami skrining anemia yang efektif sehingga dapat membentuk remaja yang sehat di era Gen Z terutama Provinsi Kalimantan Timur sebagai calon tuan rumah IKN (Ibu Kota Nusantara)
Seminar Kesehatan Nasional ini juga dibuka secara resmi oleh Prof. Dr. Iwan M. Ramdan, S.Kp., M.Kes selaku Dekan FKM UNMUL sekaligus membuka agenda Grand Opening Public Health Festival Tahun 2023. Dan diisi oleh berbagai narasumber yang berkompeten dalam bidangnya, antara lain: Ratih Wirapuspita Wisnuwardani, M.Kes., Ph.D selaku Wakil Dekan 1 FKM UNMUL, Harry Freitag Luglio Muhammad, S.Gz, M.Sc, PhD, RD dari CEO PT Gizi Gama Persada, dan Uzah Maria Ulfah, SST dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Timur
Seminar Kesehatan Nasional ini juga dipandu langsung oleh Revina Nur Wahidah selaku mahasiswa FKM UNMUL, dan Erri Larene Safika, S.Gz, MPH selaku dosen FKM UNMUL