Gizi Kesehatan Masyarakat

FKM UNMUL / Gizi Kesehatan Masyarakat

Ketua Peminatan : Dr. Ismail K., SKM., M.Kes   
Staf Pengajar : - Reny Noviasty, SKM, M.Kes                    
    - Ratih Wirapuspita, SKM., M.Kes., Ph.D
    - Iriyani K., SKM., M.Kes
    - Nurul Afiah, S.Gz., M.Kes      

Profil Peminatan:

Peminatan Gizi Masyarakat merupakan salah satu dari 7 peminatan yang terdapat di Program Studi Kesehatan Masyarakat FKM Unmul. Proses pembelajaran dilakukan secara active learning yakni menggunakan metode pembelajaran yang mutakhir seperti metode window shopping, jigsaw, dst. Peminatan gizi masyarakat merupakan bagian dari ilmu kesehatan masyarakat yang memberikan dasar-dasar pengetahuan tentang jenis zat-zat gizi dan zat non gizi dalam pangan, faktor penyebab langsung dan tidak langsung yang mempengaruhi status gizi yang sasarannya fokus pada setiap daur kehidupan manusia mulai dari bayi, balita, anak, remaja, dewasa (utamanya bumil dan busui), dan lansia, serta upaya pencegahan dan penanggulangan masalah gizi masyarakat utamanya 5 masalah gizi utama (KEP/Stunting/Wasting, KVA, GAKY, Anemia, Obesitas) . Peserta didik dibekali pula dengan praktek kerja yang bertujuan meningkatkan pengetahuan dan kemampuan tentang keterkaitan gizi, makanan, dan kesehatan disertai dengan peningkatan berfikir kritis dan kemampuan pemecahan masalah. Memiliki bidang keahlian spesifik di ranah gizi, pangan dan kesehatan.

Kompetensi Pendukung Lulusan Peminatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja :

  • Mampu mengidentifikasi dan mengolah produk-produk pangan berbasis hutan tropis lembab;
  • Mampu mengkaji secara menyeluruh keterkaitan dalam gizi, kesehatan, dan pangan dalam suatu system;
  • Mampu mengkaji, menilai, dan mengidentifikasi keadaan gizi individu, kelompok, atau masyarakat setiap daur kehidupan;
  • Memiliki keterampilan mengkaji, merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi program pencegahan dan penanggulangan masalah gizi pada masyarakat.

Kurikulum Peminatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja :

Semester V      : Gizi Kuliner, Ekologi Pangan dan Gizi, Ketahanan dan Keamanan Pangan, Penentuan Status Gizi

Semester VI    : Teknologi pangan Fungsional Hutan Tropis Lembab, Pengolahan dan pengawetan makanan, Gizi Daur Hidup, Manajemen Layanan Makanan Institusi, Dietetik Masyarakat, Praktikum Gizi, Perencanaan, Implementasi, Evaluasi Program (PIEP) Gizi

Semester VII   : Current Issue Gizi Masyarakat, Metodologi Penelitian (Aplikatif)

Peluang Kerja Lulusan :

  • Penyuluh Kesehatan Di bidang Gizi
  • Penanggungjawab program gizi Instansi Kesehatan
  • Researcher di bidang gizi
  • Supervisor/Tenaga gizi pada Perusahaan di bidang pangan (sari husada, nestle, dst)
  • Supervisor/Tenaga gizi pada perusahaan yang menyelenggarakan makanan bagi karyawan
  • Wirausaha di bidang jasa makanan